Goodbye Hong Kong See You Next Time

Goodbye Hong Kong  See You Next Time - Dengan berat hati akhirnya saya dan juga istri saya mengucapkan selamat tinggal hong kong karena di hari ke empat ini liburan kami telah berakhir dan kami akan kembali ke rumah kami.





Pengalaman selama melakukan liburan ke hongkong merupakan pengalaman yang tidak akan pernah kami lupakan karena di sana banyak sekali objek wisata di hong kong yang belum pernah kami kunjungi dan kami lihat.

Sebenarnya sewaktu kami berkunjung ke sana kami merasa khawatir karena perbedaan bahasa yang cukup besar karena kami tidak mengetahui sama sekali bahasa cina dan juga kami tidak begitu lancar untuk menggunakan bahasa inggris.

Keraguan untuk backpaker ke hong kong

Dan saat itu kami melakukan perjalanan backpaker hanya berdua saja tanpa ditemani tour guide atau dengan menggunakan travel karena kami tidak ingin di batasi waktu dan kami ingin menikmati perjalanan kami dan melihat pemandangan indah selama kami di kota hongkong.

Awalnya kami sempat ragu apakah kita bisa bertahan di sana dan dapat mencapai tempat tujuan wisata di hong kong.

Tiba Di Hongkong AirPort Setelah 4 jam Perjalanan

Tapi apa mau di kata karena tiket sudah di beli dan dan waktu mengharuskan kami untuk berangkat maka kami mempersiapkan mental kami selama kami melakukan perjalanan wisata di hongkong.

Namun ternyata eh ternyata saat kami sampai di sana ternyata semua tempat-tempat yang ada di hongkong termasuk tempat wisata di kota hongkong telah tertata dengan rapi.

Dan untuk urusan transportasi juga sudah sangat rapi dan sangat memudahkan bagi para turis atau pelancong yang ingin berwisata di hongkong.

Kamu hanya cukup mengambil peta kota hongkong dan juga peta transportasi MRT kota hongkong dan kamu telah siap untuk menjelajahi seluruh tempat wisata di kota hongkong.

Transportasi di hongkong

Untuk masalah transportasi, kebetulan kami menggunakan MRT untuk menuju tempat-tempat wisata yang ada di hongkong jadi kami selalu membawa peta jalur MRT yang sebelumnya kami ambil di pusat informasi pada saat kami keluar dari bandara.

Jangan lupa untuk kamu yang sedang berkunjung ke sana kamu diwajibkan untuk membeli octopus cartd ya.

Octopus card ini merupakan kartu sebaguna yang bisa kamu gunakan untuk melakukan pembayaran MRT, Bus bahkan belanja selama kamu di hongkong.

Octopus card ini bisa kamu beli di area bandara tepatnya di pintu keluar pada saat kamu keluar dari pintu pengambilan bagasi kamu.

Untuk pengisian kembali octopus card kamu bisa mengunjungi 7-Eleven yang sudah banyak tersebar di beberapa area ramai di kota hongkong atau kamu bisa melakukan pengisian di loket MRT yang ada.

Tempat wisata hongkong

Sampai saat ini sudah beberapa tempat wisata yang telah kami kunjungi selama kami melakukan perjalanan liburan ke hongkong. 

Namun perjalanan selama 4 hari di hongkong tetaplah tidak cukup karena kami belum ke semua tempat wisata yang ada di kota hongkong.

Istilahnya kami hanya berwisata ke tempat-tempat yang paling banyak di kunjungi oleh para wisatawan yang baru pertama kali datang ke hongkong.

Salah satunya adalah mengunjungi dan bermain di hongkong disneyland yang merupakan sebuah taman bermain yang di miliki oleh world disney dan memang kami ingin sekali berkunjung ke sana karena kami sangat menggemari semua kartun dan animasi yang di buat oleh world disney.

Secara singkat disana banyak sekali tempat bermain yang dapat kamu dan keluarga kamu naiki dan di sana cukup menyenangkan dan seru dan kami selama di disneyland hongkong kami sebenarnya enggan untuk beranjak pulang namun apa mau di kata karena waktu yang memisankan kita :D.

Selain wisata di disneyland hongkong kami juga berkunjung ke the peak dengan menggunakan peak tram menikmati pemandangan kota hongkong dari atas bukit yang tinggi dan juga kami sempat menikmati melihat kota hongkong dari atas perahu star ferry.

Pemandangan ini tidak akan pernah kami lupakan karena baru pertama kali kami melihat pemandangan yang sangat bagus seperti itu.

Saat kami berwisata di hongkong kami juga mengunjungi big budha di mana tempat tersebut merupakan sebuah tempat dimana terdapat patung budha terbesar dan tertinggi di asia, Selain itu disana juga di hiasi dengan pemandangan yang indah.

Saat mengunjungi big budha kami juga naik Cable Car Ngong Ping 360 yaitu sebuah cable car atau kereta gantung yang akan mengantar kan kami untuk pulang ke stasiun MRT yang ada di City Gate.

Jika kamu di wajibkan untuk menaiki Cable car ini jika kamu sedang ada kesempatan untuk berwisata di kota hongkong.

Dengan menggunakan cable car ini kamu bisa puas untuk menikmati keindahan kota hong kong apalagi kamu yang menyukai dunia foto grafi, maka kamu tidak boleh menyia-nyiakan untuk mengambil foto kota hongkong dari dalam cable car.

Makan di hong kong

Pasti dong jika kita berjalan-jalan dan berwisata di sebuah tempat atau kota dan negara lain maka yang paling penting adalah urusan makan sehari-hari.

Untuk urusan makan di hongkong kita lebih banyak untuk makan roti yang banyak di jual pada saat kita keluar dari dalam MRT.

Karena kita muslim dan kita juga khawatir dengan halal atau tidaknya makanan di sana, maka kami lebih banyak membeli roti atau makan onigiri dengan rasa tuna yang banyak di jual di 7-Eleven.

Sempat juga kami menikmati makanan halal di dalam disneyland hong kong, kenapa kita mengetahui tempat makan itu halal atau tidak karena di sana ada tanda lebel halal yang di pajang di papan restoran yang ada di disneyland hong kong.

Kami juga sempat menikmati makan di mak's noodle di the peak dan juga mcd create your test di perjalanan menuju star ferry hongkong yang rasanya tuh makanan enak banget deh pokoknya :D.

Selama kita di hong kong kita tidak perlu lagi khawatir dengan makanan karena sebenarnya di sana banyak makanan yang di jual di pingiran jalan maupun di restoran.

Namun jika kamu muslim alangkah baiknya jika kamu berhati-hati untuk memilih makanan di sana, atau kamu bisa juga mencari restoran halal yang saat ini sudah ada di kota hong kong.

Hotel di hongkong

Untuk tempat menginap kami selama kami berada dan berwisata di hongkong, maka kami mempercayakan kepada Ah Shan Hostel.

Tidak hanya nyaman namun tempatnya juga sangat strategis karena berada di tengah kota mongkok yang ramai.

Dan yang pasti jika ada keramaian maka di sana pasti ada tempat makan yang banyak jadi kita tidak perlu hawatir untuk mekan selama kita tinggal dan berada di hongkong.

Tempat belanja murah di hong kong

Jika kamu ingin belanja oleh oleh khas hongkong maka kamu dapat ke tempat belanja murah di hongkong yaitu di ladies market hongkong.

Kebetulan tempatnya tidak jauh dari tempat kami menginap yaitu di ah shan hostel kira-kira 5 menit saja dari tempat kami menginap di hong kong itu.

Disana kamu bisa belanja murah namun kamu harus pintar-pintar menawar, karena disana barangnya di patok sangat tinggi dan disarankan kamu untuk menawar sebersar 70% dari harga barang yang ingin kamu beli.

Jika kamu ingin mencari barang branded namun tetap murah, maka kamu bisa mengunjungi mall dengan nama city gate.

Mall ini merupakan salah satu tempat belanja di hongkong yang sering mengadakan diskon untuk barang-barang di musim tertentu.

Dan jangan lupa untuk menyiapkan dana lebih jika kamu ingin berbelanja di sana ya karena di hongkong merupakan salah satu surga belanja bagi kamu yang meyukai wisata belanja.

Ini merupakan sebuah pengalaman yang tidak bisa kami lupakan dan ini merupakan rangkuman perjalanan kami selama kami melakukan liburan ke hong kong dan mejelajahi objek wisata di hongkong selama 4 hari.

Sekian dulu ya artikel kami dengan judul Goodbye Hong Kong  See You Next Time

Jadi jangan ragu untuk mencoba sesuatu hal apalagi traveling yang penting kamu harus terlebih dahulu untuk melakukan persiapan sebelum kamu akan berangkat menuju tempat wisata tujuan kamu

Semoga artikel ini bisa bermanfaat yaaaa

Belum ada Komentar untuk "Goodbye Hong Kong See You Next Time"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel